Sabtu, 16 Mei 2009

Langkah-langkah anak untuk gemar membaca

Oleh : Herdi Samito, SE  
SDI AL-MUFIDAH, Surabaya
"Tips Agar Anak Cepat Membaca"

Terkadang, para orangtua hanya bisa ribut manakala anaknya tidak bisa segera
membaca.

Ketika tahu bahwa sang anak harus sudah bisa membaca, dia menyalahkan sang guru.
Apa sih yang dilakukan guru di sekolah? Mereka kan sudah dibayar?

Atau, beberapa orangtua lain justru mengambil langkah pintas. Mereka memarahi
anaknya. Lantas, sang anak diminta untuk membaca dengan metode yang keliru.
Buntutnya, anak menjadi kian malas untuk belajar membaca. Nah, catatan tentang
cara membantu anak untuk belajar membaca berikut ini agaknya layak untuk
dijadikan bahan pertimbangan.
1. Ajarkan kalimat yang benar-benar sudah diketahui artinya. Susunlah kalimat
tersebut sehingga tidak asing artinya bagi anak. Lantas sebutlah satu persatu
kata dan huruf yang ada di depan sang anak.
2. Ajaklah dia menyimak beberapa potong kata, ucapkan satu persatu.
3. Baca ulang seluruh kalimat yang tersusun tersebut.

Cara tersebut perlu dikombinasikan dengan strategi berikut ini:
1. Klarifikasi. Baca ulang atau diskusikan kata atau inti permasalahan dalam
kalimat yang hingga beberapa kali pertemuan belum dipahaminya.
2. Prediksi. Buatlah semacam skenario kepada anak Anda tentang berbagai
kemungkinan yang akan terjadi manakala memberikan pelajaran membaca tertentu
pada waktu-waktu tetentu.
3. Pertanyaan. Setelah selesai memberikan bahan bacaan, berikan pertanyaan
kepada anak untuk dicoba dijawabnya.(nur hidayat/educationcentral.org)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar